Untuk Apa Mempertahankan Ia yang Telah Membuat Hidupmu Berantakan!

  • Bagikan
Membuat hidupmu berantakan
Membuat hidupmu berantakan via https://www.instagram.com/rozzy_motret/

Harusnya menjalin hubungan itu saling support satu sama lain. Harusnya dalam mencintai dan dicintai, tidak ada yang harus ditakuti. Sebab di dalam hubungan, sebaiknya saling mendukung dan menyemangati apa yang kamu lakukan. Bukannya malah mengekang apa yang ingin kamu kerjakan. Hingga membuat dirimu sendiri sulit berkembang. Hingga membuat dirimu takut-takut untuk melakukan hal yang ingin kamu lakukan.

Kamu boleh saja merasa bahagia memiliki pasangan dan mungkin mengejek orang-orang yang masih sendirian. Tapi apakah dengan hubungan yang kamu jalankan seperti itu bisa disebut bahagia? Ya, meskipun bahagia bagimu hanya sebatas memiliki pasangan. Mungkin mereka yang sendiri pun akan tetap memilih sendiri jikalau mereka harus dihadapkan dengan pasangan yang membuat dirinya sulit berkembang. Yang mengekang setiap gerak langkahnya. Dan yang selalu ingin agar diberi kabar setiap saat. Bahkan saat bersamanya pun merasa bahwa tak menjadi diri sendiri seutuhnya.

Baca Rekomendasi :   Aku Nantikan Hari Itu, Saat Fotoku Dan Fotomu Berada Dalam Buku Yang Sama

Bukankah mencintai dan menyayangi itu tidak seharusnya mengekang pasangan? Lantas jika kamu merasa untuk berkembang saja sulit, apakah pasanganmu itu bisa dikatakan pasangan yang baik? Kamu juga berhak untuk berkembang. Kamu juga berhak untuk menjadi dirimu sendiri. Jangan hanya karena kata cinta dan sayang kamu jadi mengorbankan dirimu itu.

Kamu harusnya sadar. Jika memang dia sayang, dia akan membiarkanmu berkembang. Bukan malah membuat hidupmu berantakan

Kata sayang dan kata cinta sering membuat seseorang buta. Buta akan segalanya. Sebab ia lebih ingin dan mau mendengar kata pasangannya. Sebab ia terlalu menaruh percaya pada pasangan. Sebab ia takut akan kehilangan kasih sayang. Jika pasanganmu benar-benar menyayangimu, ia akan membiarkanmu berkembang. Ia akan mendukung setiap apa yang kamu lakukan. Bukan malah membuat hidupmu menjadi berantakan. Sebab banyaknya larangan yang tak boleh kamu kerjakan dan lakukan.

Baca Rekomendasi :   Mempertahankan Cinta Memang Tidak Mudah, Percayalah Kita Tak Akan Berpisah
Membuat hidupmu berantakan
Membuat hidupmu berantakan via https://www.instagram.com/rozzy_motret/

Jangan hanya karena kata sayang dan cinta kamu jadi kehilangan kesadaran hingga membuatmu menjadi berantakan. Jangan sampai kamu menjadi budak cinta. Sebab kamu juga berhak untuk bahagia. Kamu juga berhak menjadi dirimu sendiri dan melakukan apapun yang kamu mau. Daripada bertahan pada hubungan yang tak membuatmu nyaman, lebih baik lepaskan. Untuk apa bertahan pada hubungan yang tak membuatmu nyaman dan berantakan bukan!

Jangan takut kehilangan kasih sayang jika kamu melepaskannya. Akan banyak kasih sayang nantinya yang bisa kamu dapatkan

Kamu tak perlu takut dengan melepaskannya kamu akan kehilangan kasih sayang dan perhatian. Sebab percayalah, bahwa ada banyak orang diluar sana yang akan menyayangimu. Ada banyak orang diluar sana yang akan peduli dan mau mendukung setiap gerak langkahmu untuk berkembang. Jadi kamu tak perlu mengkhawatirkan itu. Fokus saja pada mimpi-mimpi dan impianmu yang sempat tertinggal. Percayalah, bahwa setelahnya akan ada seseorang terbaik yang akan selalu berada disampingmu dan mendukungmu setelah keluargamu.

Baca Rekomendasi :   Percayalah, Meski Dunia Kita Telah Berbeda, Cinta Itu Akan Tetap Sama

Kamu harus membuka mata, bahwa kamu bisa mendapatkan kasih sayang dari siapa saja. Bukan hanya dia saja. Jadi jangan berpatokan pada kata cinta dan sayang yang dia umbarkan kepadamu. Sebab jikalau dia benar-benar sayang, maka dia akan mendukungmu. Dia tak akan membiarkan hidupmu berantakan dengan segala larangan yang tak boleh untuk kamu lakukan.

Kamu boleh saja sayang. Kamu boleh saja cinta. Tapi kamu jangan mau dibutakan oleh itu semua. Ingat bahwa dirimu juga berhak bahagia. Tugasmu bukanlah membahagiakan mereka. Tugas utamamu adalah membahagiakan dirimu sendiri terlebih dahulu. Sebab jika bukan kamu yang bisa membuat dirimu bahagia, lantas siapa lagi?

Baca Juga : Berhenti Possessive Pada Pasangan, Sayang Juga Bukan Berarti Harus Mengekang!

  • Bagikan
2 7