Kamu pernah mendengar kajian tentang hubungan yang halal dan sebelum halal. Sangat banyak perbedaan antara hubungan yang sudah terucap dengan kata akad yang disaksikan oleh kedua orang tua, penghulu dan saksi-saksi. Setelah akad, semua yang kamu lakukan bisa berujung pada pahala, karena memang pernikahan adalah ladang amal sepanjang hayat.
Lain halnya dengan yang belum menikah tetapi melakukan hal-hal yang dilarang agama. semua yang dilakukan berujung pada maksiat dan dosa yang harus dipertanggungjawabkan kelak di akhirat karena tak ada satupun di dunia ini yang luput dari pembalasan-Nya.
Kata Ustadz, Jadi laki-laki itu harus tergas, kalau gak bisa menghalalkan ya tinggalkan. Jangan plin plan
Bila kamu memang sering mendengar kajian yang temanya tentang hubungan millenia, pasti kamu sering mendengar kalimat di atas. Di kalangan yang hijrah juga kalimat tersebut sebagai salah satu cara menolak lawan jenis dan tak ingin menjalin hubungan dengan cara pacaran. Karena memang pacaran bertahun-tahun pun belum menjamin untuk berjodoh.
Jadi sebagai lelaki kamu harus tegas terhadap orang yang kamu cintai. Jika sudah siap lahir dan bathin segera halalkan dan jika memang belum siap ya tinggalkan. Jangan takut dia akan menikah dengan orang lain, karena memang jika berjodoh kalian akan di persatukan dalam ikatat suci yang bernama pernikahan.
Terkadang Memang Ada yang Hanya Dipertemukan Namun Tidak Dipersatukan Karena Memang Dia Datang Sebagai Ujian.
Memang dalam menjalani kasih pun ada yang datang sebagai ujian hidup, sudah bertahun-tahun menjalin kasih namun ujungnya tetap saja putus. Karena memang kalian tidak ditakdirkan untuk berjodoh, jadi sekuat apapun menjaga pada akhirnya akan berakhir dengan cara berpisah.
Bukan hanya yang pacaran kok mengalaminya, yang taaruf tak luput dari tak berjodoh. Karena dalam taaruf diniatkan mana tahu berjodoh bukan sudah pasti berjodoh.
Dan Ingat Menikah Bukan Karena Gengsi, Karena Kelak Kamu Akan Pusing Menyiapkan Segalanya.
Nah jika memang sudah ada yang cocok dan ingin menikah dengannya. Ya Alhamdullah, tapi ingat mneikah bukan karena gengsi, percayalah pasti kamu pusing menyiapkan semuanya. Tapi luruskan niatmu menikah karena Allah Taala dan menyempurnakan separoh agamamu.